Besok! Hammersonic 2017 Akan Bakar Jakarta

Besok! Hammersonic 2017 Akan Bakar Jakarta

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Sabtu, 06 Mei 2017 08:58 WIB
Besok! Hammersonic 2017 Akan Bakar Jakarta
Foto: Twitter Hammersonic
Jakarta - Festival musik metal terbesar di Asia Tenggara, Hammersonic akan kembali digelar. Hammersonic 2017 akan bertempat di Eco Park Ancol dan digelar pada esok hari, Minggu, 7 Mei 2017.

Selama seharian penuh, para metalheads dengan semangat baja akan berpesta bersama. Tahun ini, line up Hammersonic cukup berbahaya.

Kehadiran Megadeth disebut-sebut akan membuat gelaran ini semakin seru. Band metal kawakan asal Amerika Serikat yang baru saja merilis album 'Dystopia' ini memang menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu penampilannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tahun ini memang headliner-nya Mengadeth. Mereka adalah salah satu legenda hidup. Semoga semuanya bisa dirangkum di sini keinginan kita," ungkap Stephanus Adjie dari Revision Live Entertaiment di kawasan SCBD, Jumat (5/7/2017).

Tak hanya Megadeth, akan ada pula penampil lainnya. Sebut saja The Black Dahlia Murder, Abbath, Whitechapel, Seringai, Burgerkill, hingga kehadiran band metal asal Bali, Trojan, yang akan tampil di Hammersonic untuk pertama kali.

Di panggung Hammersonic 2017 pula, Suckerhead akan mempersembahkan panggung terakhir di Soul of Steel: Krisna Sadrach Stage.

Penasaran akan seperti apa serunya? Tunggu beritanya hanya di detikHOT! (srs/nu2)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads