Ada 'Pelangi' Jelang Konser Coldplay

Seru-Seruan Bersama Coldplay

Ada 'Pelangi' Jelang Konser Coldplay

Asep Syaifullah - detikHot
Jumat, 31 Mar 2017 16:30 WIB
Ada Pelangi Jelang Konser Coldplay
Foto: Asep/detikHOT
Singapura - Ribuan penonton setia menunggu agar bisa menyaksikan penampilan Coldplay di National Stadium, Singapura pada malam ini (31/3/2017).

Cuaca nampaknya kurang bersahabat, karena tiba-tiba saja hujan turun disertai angin kencang dan petir pada pukul 16.00 waktu setempat. Hal tersebut membuat antrian sedikit ricuh karena mereka menghindari kencangnya hujan.

Ada 'Pelangi' Jelang Konser ColdplayFoto: Asep/detikHOT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Panitia pun tampak sedikit kerepotan mengatur jalur antrian agar tetap kondusif. Seperti 'pelangi' yang muncul usai hujan, tiba-tiba saja terdengar suara Chris Martin yang melakukan check sound setelah hujan reda.

Hal tersebut membuat para penonton berteriak dan bernyanyi bersama di bait-bait reff lagu itu. Adapula beberapa yang mengabadikan momen itu dengan ponselnya.

Acara konsernya sendiri baru akan dimulai pada pukul 19.30 waktu setempat dengan Jess Kent sebagai pembuka. Makin nggak sabar lihat kejutan yang disuguhkan band pelantun 'Magic' itu, simak beritanya terus ya!

(ass/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads