Penampilan Perdana Polly Gibbons di BNI Java Jazz Festival 2017

Penampilan Perdana Polly Gibbons di BNI Java Jazz Festival 2017

Mahardian Prawira Bhisma - detikHot
Jumat, 03 Mar 2017 21:55 WIB
Foto: Hanif Hawari
Jakarta - Tak henti-hentinya BNI Java Jazz Festival menghadirkan musisi-musisi dari berbagai belahan dunia. Polly Gibbons salah satunya dan untuk pertama kalinya hadir di BNI Java Jazz 2017 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara, Jumat, (3/3/2017).

Tepatnya di Brava Stage Hall B3, Polly yang jauh-jauh datang London pun memulai penampilannya. Mengawali dengan tembang 'Wrap Your Troubles in Dreams (And Dream Your Troubles Away)' dengan sentuhan piano jazz klasik penampilannya terlihat glamor.

Dengan balutan dress hitam dan tatanan panggung yang minimalis dengan kain warna silver menambah kesan klasik. Dengan suara yang berat Polly Gibbons pun mendapatkan sambutan hangat dari penonton yang menyaksikan di kursi yang sudah di sediakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penampilan Perdana Polly Gibbons di BNI Java Jazz Festival 2017Foto: Hanif Hawari


"Terima kasih Jakarta. Ini untuk pertama kalinya saya ada di Asia," sapanya pada penonton.

Tak ingin berlama-lama, Polly pun mempersembahkan lagu terbarunya yang akan ada di album terbarunya di bulan April.

"Saya akan membawakan lagu terbaru saya yang akan ada di album terbaru saya nanti April. Judulnya 'That's Enough For Me'," sapanya lagi.

Dengan bantuan live band-nya, suara merdu nan berat dan alunan musik jazz cassanova dan bosas, Polly Gibbons cukup menarik perhatian penikmat musik jazz.

Masih ada penampilan seru di hari pertama BNI Java Jazz Festival 2017. Simak terus beritanya di detikHOT!

Tonton video 20detik di sini:

(mah/kmb)

Hide Ads