Lagunya Sukses Berkat Mannequin Challenge, Rae Sremmurd Rilis Single Baru

Lagunya Sukses Berkat Mannequin Challenge, Rae Sremmurd Rilis Single Baru

Dicky Ardian - detikHot
Rabu, 28 Des 2016 12:55 WIB
Foto: Monica Schipper/Getty Images for Billboard + 1800 Tequila
Jakarta - Beberapa bulan terakhir, Rae Sremmurd begitu mendunia berkat 'Black Beatles' yang dipakai sebagai pengiring mannequin challenge. Mereka pun berharap kesuksesan yang sama pada single barunya kali ini.

Duo hip hop asal Amerika Serikat itu baru saja merilis sebuah video musik dari single terbarunya berjudul 'Real Chill'. Warna musik hip hop begitu kental sepanjang lagu tersebut.

Video tersebut memang cukup ditunggu oleh para penggemarnya. Terbukti, baru satu hari dirilis, klip Rae Sremmurd sudah disaksikan lebih dari 1,7 pengguna Youtube.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada lagu ini, Swae Lee dan Slim Jxmmi juga menggandeng musisi lainnya, yaitu Kodak Black. 'Real Chill' sendiri masuk ke dalam album kedua Rae Sremmurd, 'SremmLife 2'.

'Black Beatles' yang menjadi single sebelum 'Real Chill' memang begitu terkenal. Bahkan banyak orang hanya mengetahui lagu tersebut tanpa paham siapa yang membawakannya berkat mannequin challenge.

(dar/mmu)

Hide Ads