Lagu tersebut ternyata dibuat versi baru secara tidak sengaja. Dari keterangan pers yang didapat detikHOT, Sabtu (12/11/2016), awalnya Coldplay harus memainkan 'Everglow' di Festival Glastonbury pada Juni lalu secara full band.
Sayangnya ada kendala yang mengharuskan Chris Martin memainkannya sendirian. Tapi kemudian versi solo itu justru disukai oleh para personel Coldplay lainnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kerennya lagi, di dalamnya juga terdengar suara Muhammad Ali. Suara itu sudah terekam pada 1977 silam di Newcastle.
Album 'A Head Full Of Dreams' bisa dikatakan cukup laris dipasaran. Hingga saat ini, album itu sudah terjual sebanyak 5 juta kopi sejak dirilis Desember tahun lalu. (dar/srs)











































