Dalam wawancara ekslusif dengan Animax Asia belum lama ini, band asal Jepang beranggotakan lima orang personel tersebut tak menyangkal anime adalah salah satu jalan yang membawa karyanya berhasil didengar oleh pecinta musik dan anime di seluruh dunia. Ketika lagu-lagu hits-nya ikut dinyanyikan oleh para penggemar, Keigo, sang vokalis, merasa sangat tersentuh.
"Lagu favorit saya untuk dibawakan saat konser adalah 'Colors' (lagu opening anime 'Code Geass: Lelouch of the Rebellion'). Lagu ini adalah salah satu lagu kami yang sangat terkenal di kalangan fans di luar negeri. Seperti judulnya, kami akan menerangi panggung dengan cahaya warna warni yang berbeda. Ini akan membuat pengalaman menonton konser menjadi spesial," ungkapnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Sebagai seorang musisi, kolaborasi dengan senior atau band seangkatan lainnya adalah sebuah mimpi bagi FLOW. Namun, sang basis, Got's, punya mimpi kolaborasi yang berbeda.
"Saya ingin berkolaborasi dengan pengisi suara anime yang saat ini sedang bekerja sama dengan kami untuk lagu temanya. Jadi uniknya, akan ada seperti sebuah karakter anime dan band yang berkolaborasi," ujar Got's.
Dengan karya-karya musiknya yang mengangkat berbagai genre berbeda membuat FLOW kerap dipercaya menjadi pengiring anime-anime yang populer di seluruh dunia. Sehingga, harapan Keigo, Take, Got's, Iwasaki dan Kohshi untuk mengisi soundtrack di anime tertentu selalu menjadi kenyataan.
"Tidak ada (keinginan mengisi anime tertentu) yang tidak berhasil, ha ha ha. Beruntungnya, hal itu belum pernah terjadi pada kami," pungkas Take diakhiri dengan tawa.
FLOW kini kembali didapuk untuk mengisi soundtrack anime populer, 'Durarara x2 3rd Arc' yang ditayangkan setiap Minggu pukul 21.00 WIB di Animax Asia. Bagi Anda pengguna Transvision bisa menontonnya di channel 551. (dal/dal)