Pertama Kali di Asia, Jack U Hadir di DWP 2015

Pertama Kali di Asia, Jack U Hadir di DWP 2015

M. Iqbal Fazarullah Harahap - detikHot
Jumat, 09 Okt 2015 16:59 WIB
Pertama Kali di Asia, Jack U Hadir di DWP 2015
Jack u (Getty Images)
Jakarta - Kabar gembira menghampiri penikmat musik dance. Gelaran Djakarta Warehouse Project (DWP) 2015 sukses mendatangkan satu nama grup besar sebagai penampil utamanya.

Grup itu adalah Jack Ü, duo EDM yang dihuni dua Disc Jockey (DJ) kenamaan, Skrillex dan Diplo.

"Dengan bangga kita umumkan bahwa line up terakhir yang akan tampil di DWP 2015 adalah Jack Ü. Sebenanrnya Jack Ü sudah wishlist sejak lama. Tapi karena satu dan lain kita belum bisa memutuskan," ujar perwakilan pihak penyelanggara, Assistant Brand Manager Ismaya Live, Sarah Deshita dalam jumpa pers di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (9/10/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini adalah penampilan Jack Ü pertama kali di Asia. Sampai Desember nanti, mereka nggak main di negara atau benua tetangga," sambung Sarah.

Hadirnya Jack Ü ke festival musik dance terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara itu bukan tanpa alasan. Diplo yang bergabung dengan Major Lazer bersama Jillionaire dan Walshy Fire, turut menjadi daftar penampil DWP 2015.

"Diplo dipastikan datang dan bermain dengan Major Lazer. Lantas kenapa nggak dengan Jack Ü," pungkasnya.

Jack Ü menjadi satu dari sejumlah penampil yang baru saja diumumkan oleh Ismaya Live. Setelah sebelumnya memastikan Armin Van Burren, Tiesto, Major Lazer, Galantis, Dillon Francis, DJ Snake, Kaskade dan lainnya, sekarang bertambah lagi dengan Gabriel & Dresden, Oliver Heldens, What So Not, R3hab dan Porter Robinson.

Sedangkan dari dalam negeri, sudah dipastikan hadirnya 30 DJ terbaik ditambah tiga MC. Mulai dari Tiara Eve, Dipha Barus, March Mayhem, Kronutz, Attila Syah, Devarra hingga MC Bam, MC Cheryl dan MC Drwe.

DWP 2015 akan kembali digelar selama dua hari, Jumat dan Sabtu, 11 dan 12 Desember mendatang di JIExpo Kemayoran Jakarta. Beragam kelas tiket disediakan, baik untuk satu hari atau terusan selama dua hari.

(mif/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads