Salah satu musisi yang menantikan konser grup band asal New Jersey itu adalah Cakra Khan. Pelantun 'Setelah Kau Tiada' itu mengaku sudah lama menantikan bisa menyaksikan penampilan Bon Jovi.
Baca juga: Bukber dan Mini Konser, Hedi Yunus Juga Undang Penggemar Non Muslim
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kaos udah siap. Soalnya dia kan jarang ke sini jadi harus spesial. Sekarang kedatangan Bon Jovi harus dimanfaatkan," sambungnya.
Β
Cakra mengaku hafal sebagian besar dari lagu-lagu Bon Jovi. Salah satu lagu yang paling mengena tak lain adalah 'Bed Of Roses'.
Baca juga: Daftar Musisi Muda di 'Young and Famous' detikHOT
"Semua lagu saya suka. Salah satunya 'Bed Of Roses', enak didengerin pas bercinta," tuturnya penuh canda.
Selain menyaksikan untuk pertama kali, ada makna spesial lainnya soal konser Bon Jovi. Cakra ternyata memang baru pertama kali nonton konser.
"Pengen di mana bisa teman-teman nyanyi bareng. Ini gue pertama kali nonton konser," pungkasnya.
(fk/ron)











































