'#1 To Infinity' Mariah Carey Dirilis 18 Mei

'#1 To Infinity' Mariah Carey Dirilis 18 Mei

- detikHot
Jumat, 17 Apr 2015 12:08 WIB
#1 To Infinity Mariah Carey Dirilis 18 Mei
Jakarta - Mariah Carey sempat berkicau soal album greatest hits '#1 To Infinity'. Mariah sebelumnya hanya memamerkan sampul album tersebut.

Beberapa hari kemudian, pelantun 'Hero' itu akhirnya membocorkan tentang tanggal rilis dari '#1 To Infinity'. Album tersebut rencananya dirilis pada 18 Mei mendatang.

Setidaknya akan ada 18 lagu yang masuk dalam album '#1 To Infinity'. 17 lagu diantara akan diisi oleh hits-hits yang sempat meroketkan nama Mariah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa hits tersebut diantaranya 'Hero', 'One Sweet Day', 'Heartbreaker', 'Thank God I Found You' hingga 'We Belong Together'. Selain hits-hits tersebut, penyanyi asal New York, Amerika itu juga menyelipkan lagu terbarunya.

Lagu terbarunya itu tak lain adalah 'Infinity'. Lagu baru Mariah itu rencananya akan dirilis pada 27 April mendatang.

'#1 To Infinity' sendiri menjadi album pertama dirilis Mariah Carey bersama label barunya Epic Records. Mariah sendiri mengaku sudah tak sabar untuk buru-buru merilis album tersebut.

(fk/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads