Konser 'Dari Hati', Impian Afgan yang Jadi Kenyataan

Konser 'Dari Hati', Impian Afgan yang Jadi Kenyataan

Fakhmi Kurniawan - detikHot
Kamis, 29 Jan 2015 10:58 WIB
Konser Dari Hati, Impian Afgan yang Jadi Kenyataan
Jakarta - Afgan rencananya menggelar konser tunggal perdana yang diberi judul 'Dari Hati' pada 14 Februari mendatang. Konser tunggal tersebut pun seperti impian yang menjadi kenyataan baginya.

Tentunya, apa yang disajikan dalam konsernya nanti benar-benar apa yang selama ini diimpikannya. Apalagi masuknya sosok Erwin Gutawa sebagai 'kepala' untuk proyek ini.

"Ini memang impian sudah lama dan udah ada di angan-angan," ucapnya kepada detikHOT, Kamis (29/1/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Habis 'Sudah', Ferdinand Pardosi Kini Coba 'Tersenyumlah'

Pelantun 'Sadis' itu mengaku sangat berkesan dengan perjalanan musik sudah dilewatinya sepanjang delapan tahun terakhir. Hal itu membuat tekadnya semakin bulat untuk bisa menggelar konser tunggal.

Sampai saat ini berbagai persiapan sudah dilakukan oleh pemilik nama lengkap Afgan Syahreza itu. Ia pun mengaku menyiapkan sebuah suguhan yang berbeda dan tentunya menarik.

Baca juga: Saat Harapan Besar Ferdinand Pardosi ke Asia Bagus (Harus) Pupus

"Temanya Valentine, tentang cinta secara universal. Konser 'Dari Hati' ini akan memperlihatkan berbagai macam sisi dari saya yang belum pernah orang lihat," jelasnya.

"Nanti bakal nge-jazz, terus ada DJ versus orkestra. Yang pasti orang lain nggak nyangka kalau aku bisa bawain," sambungnya

(fk/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads