"Lega dan senang akhirnya single ini keluar dan mulai start untuk segera dipromosikan. Ini single sudah lama dari Maret 2014 ada. Dan nggak sempat digarap karena aku sibuk sinetron 800 episode," ujarnya, saat ditemui di The Lavande Residences, Pancoran, Jakarta Selatan.
Rita menjelaskan single bergenre pop dangdut itu cukup mudah didengar buat kalangan pecinta musik. Meski baru luncurkan dua single, tapi ia menolak dibilang aji mumpung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Demi menunjang penampilannya sebagai penyanyi, pesinetron 'Raden Kian Santang' itupun telah mempersiapkan segalanya. Mulai dari gaya rambut, jaga bentuk badan hingga goyangan khas.
"Prepare banget untuk lagu ini. Aku ubah gaya rambut dari yang biasa rambut panjang jadi pendek dan berwarna juga gak hitam lagi. Ada goyangannya juga namanya goyang kellesss," tandasnya.
(mau/mmu)











































