Dalam sebuah wawancara di majalah Love, Kamis (2/1/14) pelantun 'Wrecking Ball' itu bicara panjang lebar mengenai sosok Beyonce dan posisi dirinya saat ini.
Miley melihat masa Beyonce akan habis dan sosoknyalah yang akan meneruskannya. "Beyonce telah menjadi inspirasi besar bagi saya tetapi ia sudah keluar untuk waktu yang lama," ujar Miley.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahkan, seakan berpromosi mantan kekasih Liam Hemsworth itu menyebut bahwa dirinya adalah sosok 'sempurna' di industri musik. Tak hanya teknik vokal, ia pun berbicara soal penampilannya.
"Saya adalah paket lengkap. Saya memiliki tubuh yang proporsional, lagu yang bagus dan suara indah. Sayalah yang terbaik," pungkasnya.
(fk/mmu)











































