Materi-materi di album 'Believe Acoustic' diambil dari album 'Believe' yang dikemas secara akustik. Rencana awalnya, Justin hanya akan memasukkan delapan lagu saja di album tersebut.
Namun kemudian Justin merasa tak cukup hanya dengan delapan lagu. Belakangan ia langsung mengabarkan akan ada dua lagu baru yang dimasukkan ke album tersebut yaitu 'Yellow Raincoat' dan 'I Would'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga kini delapan lagu yang akan eksis di album tersebut masih misterius. Kabar menyebutkan, Justin telah mengajak musisi Ed Sheeran untuk membantunya menyelesaikan album tersebut.
Begitu dua lagu baru Justin terungkap, awak media dan fans pun langsung menduga lagu-lagu itu untuk kekasih on-off Justin, Selena Gomez. Seperti lagu 'Yellow Raincoat' yang disebut-sebut sebagai Selena.
Ketika Selena menghabiskan liburan Tahun Baru bersama keluarganya beberapa waktu lalu, ia terlihat mengenakan jas hujan kuning saat menaiki wahana Jurassic Park di Universal Studio, Hollywood. Belum lagu kerabat terdekat Selena juga sempat menyebut Justin memang telah membuatkan lagu spesial untuk Selena.
"Justin bilang pada Selena kalau ia telah membuat beberapa lagu untuknya dan akan masuk ke album," jelas sumber.
Hubungan Selena dan Justin belakangan ini memang sedang berantakan. Setelah keduanya pacaran lagi, kini Justin dan Selena bertengkar dan berpisah lagi. Ketimbang bertengkar, Justin pilih membuat lagu untuk memenangkan hati Selena lagi.
"Selena mencintai Justin tapi ia ingin kekasihnya memperlakukannya lebih baik lagi. Tapi ia sangat suka jika Justin bernyanyi untuknya, ia tersanjung," tambah sumber.
(dee/mmu)