Dewi Persik Garap Ulang Lagu U'Camp

Dewi Persik Garap Ulang Lagu U'Camp

- detikHot
Selasa, 07 Jun 2011 21:58 WIB
Jakarta - Hanya bayangan ada di depanku
Ingin kulalui namun aku tak berdaya
Mimpi-mimpi selalu menghantui
Menyiksa batinku hancurkan kehidupanku


Masih ingat lagu 'Bayangan' yang dipopulerkan band rock U'Camp pada tahun 1992? Kini pedangdut Dewi Persik akan menyanyikan lagi lagu itu dengan aransemen baru.

Mantan drummer Kotak, Posan Tobing membantu Dewi mengaransemen 'Bayangan'. Lagu Dewi kali ini tidak dibantu Ahmad Dhani yang menaunginya dalam Republik Cinta Management (RCM).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pasti tetap pantauan mas Dhani. Karena kesibukan mas Dhani juga yang membuat harus begini, tapi tetap bertanggung jawab terhadap anak RCM. Juga ada lagu baru," ujar Dewi dihubungi via ponselnya, Selasa (7/6/2011).

Janda kelahiran Jember tersebut mengaku sangat cocok dengan lirik lagu itu. Dewi yang biasa menyanyikan lagu dangdut mengaku ingin mencoba berbagai genre musik.

"Dikala butuh goyang hayo, butuh ngerock ayo, keroncong dan jazz juga ayo. Pengen bikin band yang bisa menempatkan diri. Karena selama ini, band kan hanya fokus pada satu jenis musik. Tapi ini satu untuk semua," jelas Dewi.

(yla/ich)

Hide Ads