Feeling like the World end we can make the World win Like Katrina, Africa, Indonesia and now Haiti needs us, the need us, they need us.
Demikian bunyi lirik yang dibawakan Kanye West dan Will.I.Am menjelang akhir lagu. Lirik tersebut adalah tambahan rap yang disisipkan para musisi dalam lagu berdurasi 7 menit itu. Demikian dilansir World25.org, Rabu (24/2/2010).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
We Are the World Foundation juga lewat situs World25.org membebaskan siapa saja di seluruh penjuru dunia untuk berpartisipasi. Kini konsentrasi terbesar mereka adalah pada Haiti namun tidak menutup kemungkinan bantuan dapat diserahkan kepada mereka yang membutuhkan.
Lagu 'We Are the World' yang terbaru dinyanyikan dengan sangat ciamik oleh para musisi dunia. Sebut saja Celine Dion, Lionel Richie, Toni Braxton, Jamie Foxx, Adam Levine, Jennifer Hudson, Josh Groban, The Black Eyed Peas dan banyak lagi.
(yla/fjr)