Film drama arahan sutradara Richard Linklater berhasil membawa pulang tiga piala dari ajang British Academy of Film and Television Arts Awards (BAFTA) 2015 yang baru saja diumumkan di London's Royal Opera House, Senin (9/2/). Film ini juga terpilih sebagai Best Film.
Ethan Hawke mewakili sang sutradara, menerima penghargaan Best Director dari Steff Carell dalam acara tersebut. Ethan pun sempat berseloroh mengenai ketidakhadiran Richard di acara itu.
"Dia dibajak DGA's (Directors Guild Awards) dan duduk di sana menerima kekalahan, dan sepertinya akan menyebalkan karena dia tidak di sini," kata Ethan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
BACA JUGA: Menang di Directors Guild Awards, Akankah Sutradara 'Birdman' Raih Oscar?
Tapi 'Boyhood' boleh berbangga karena piala yang diterima berasal dari kategori paling bergengsi. Patricia Arquette yang memainkan karakter ibu di "Boyhood" memenangkan penghargaan di kategori Best Supporting Actress.
Film lain yang memenangkan penghargaan di Bafta adalah 'Theory of Everything'. Film yang bercerita tentang kisah cinta Stephen Hawking ini mendapat tiga piala di kategori Outstanding British Film, Adapted Screenplay dan Leading Actor for Eddie Redmayne.
'Birdman' yang diniominasikan di 10 kategori hanya menang di kategori Cinematography. Sementara 'The Imitation Game' pulang dengan tangan hampa dari sembilan nominasi yang didapatkan. Berikut daftar lengkap pemenangnya:
Outstanding British Film: "The Theory of Everything"
Best Film: "Boyhood"
Documentary: "Citizenfour
Best Animated Film: "The Lego Movie"
Best Director: Richard Linklater, "Boyhood"
Leading Actor: Eddie Redmayne, "The Theory of Everything"
Leading Actress: Julianne Moore, "Still Alice"
Supporting Actor: J.K. Simmons, "Whiplash"
Supporting Actress: Patricia Arquette, "Boyhood"
EE Rising Star Award (voting publik): Jack O'Connell
(ich/ron)