Brendan Fraser memenangkan piala Best Actor di Oscar 2023 berkat film The Whale. Ini merupakan comeback besar dari sang aktor setelah sebelumnya memutuskan hiatus dari dunia akting.
Sepanjang kariernya, Brendan Fraser dikenal sebagai aktor yang kerap main di film-film aksi-komedi. The Mummy merupakan salah satu yang paling populer. Tapi di luar dua film yang sudah disebutkan, ada 10 film yang menampilkan Brendan Fraser yang juga wajib disaksikan:
1. No Sudden Move
Film No Sudden Move mengisahkan tentang sekelompok penjahat yang mempunyai misi dalam mencuri sebuah dokumen. Disutradarai Steven Söderbergh, film ini rilis pada 18 Juni 2021 dan berhasil mendapat ulasan positif dari kritikus atas penampilan para pemainnya.
2. The Quiet American
Film garapan Phillip Noyce ini menceritakan tentang seorang dokter Amerika, jurnalis Inggris, dan wanita asal Vietnam yang terlibat dalam cinta segitiga. Dalam film ini, Brendan Fraser berperan sebagai Alden Pyle. The Quiet American menjadi salah satu film Brendan Fraser yang cukup laris di pasaran dengan meraup total pendapatan lebih dari USD 27,6 juta.
Baca juga: Brendan Fraser Aktor Terbaik Oscar 2023! |
3. Dogfight
Dogfight merupakan film yang rilis pada 4 Oktober 1991. Film ini berfokus pada mengeksplorasi cinta antara seorang marinir berusia 18 tahun dengan seorang wanita muda dalam sebuah perjalanan ke Vietnam. Dalam film ini, Brendan Fraser berperan sebagai pelaut no.1 yang berkelahi dengan mariner.
4. Crash
Film drama kriminal garapan Paul Haggis ini rilis pada 6 Mei 2005. Dalam film Crash, Brendan Fraser berperan sebagai Jaksa Rick Cabot, suami dari Jean (Sandra Bullock). Crash menceritakan tentang tindakan rasisme di Amerika yang dialami oleh warga Afrika-Amerika (berkulit hitam) dan warga minoritas seperti Chinese, Hispanic, Arabic dan sebagainya.
5. Still Breathing
Film Still Breathing berfokus pada kisah seorang pemuda dan penipu cantik dengan mimpi yang sama dan mimpi tersebut menghubungkan mereka satu sama lain. Brendan Fraser berperan sebagai Fletcher McBracken dalam film tersebut. Disutradarai oleh James F. Robinson, film ini tayang pada 15 Maret 1997.
6. School Ties
Bersama dengan Matt Damon, Chris O'Donnell, dan aktor populer lainnya, Brandan Fraser membintangi film School Ties yang rilis pada 11 September 1992. Disutradarai oleh Robert Mandel, dalam film ini Brendan Fraser berperan sebagai David Greene. School Ties mengisahkan tentang seorang remaja Yahudi yang menyembunyikan agamanya karena takut ditolak oleh teman-temannya.
7. Journey to the Center of the Earth
Journey to the Center of the Earth merupakan film fantasi sains 3D. Dalam film garapan Eric Brevig ini, Brendan Fraser berperan sebagai professor Trevor Anderson. Rilis 11 Juni 2008, film ini bercerita tentang seorang ilmuwan yang menyelidiki kasus saudaranya yang hilang.
8. Now and Then
Film garapan Lesli Linka Glatter ini berfokus pada empat wanita yang menceritakan bagaimana musim panas penting yang mereka bagi bersama sebagai remaja di tahun 1970-an. Dalam film ini, Brendan Fraser berperan sebagai veteran Vietnam. Rilis perdana pada 20 Oktober 1995, film ini sukses di box office dengan meraup USD 35,7 juta dari anggarannya USD 12 juta.
9. With Honors
With Honors merupakan film garapan Alek Keshishian yang dibintangi Brendan Fraser bersama dengan Joe Pesci dan Moira Kelly. Rilis 29 April 1994, film ini berkisah tentang mahasiswa senior di Harvard University yang selalu berpikir untuk menjadi yang terdepan. Dalam film ini, Brendan Fraser berperan sebagai Montgomery "Monty" Kessler.
10. The Mummy Returns
Sekuel dari film The Mummy (1999) ini disutradarai oleh Stephen Sommers dan rilis pada 4 Mei 2001. Ceritanya mengikuti Rick (Brendan Fraser) dan Evelyn (Rachel Weisz), berpetualang ke Mesir dan berurusan dengan seorang pendeta agung yang dikutuk menjadi Mummy. Film ini berhasil meraup total pendapatan USD 435 juta di seluruh dunia.