Film Indonesia kembali bersinar di kancah internasional. Kali ini giliran karya sutradara Andrea Nirmala Widjajanto yang menggarap film pendek berjudul Bawang Merah Bawang Putih diputar di San Diego Asian Film Festival (SDAFF) 2022. Buat penonton di sana, judul film pendek ini diterjemahkan menjadi Shallots & Garlic.
Dalam rilis resmi yang diterima detikcom dari KJRI Los Angeles, sambutan meriah diberikan buat film Bawang Merah Bawang Putih usai diputar. Tema yang diangkat dalam film ini pun terbilang relevan dengan permasalahan masa kini yakni soal gangguan makan (eating disorder).
San Diego Asian Film Festival 2022 bukan jadi ajang pertama Bawang Merah Bawang Putih eksis di festival film internasional. Sebelumnya, film pendek ini tayang perdana di Get Reel Mental Health Film Festival di Toronto. Tidak hanya itu, Bawang Merah Bawang Putih juga sebelumnya diputar perdana di Sundance Film Festival Asia yang berlangsung di Jakarta pada Agustus 2022.
Berkat tema yang diangkat, Bawang Merah Bawang Putih berhasil menjadi salah satu dari empat film yang didanai organisasi pendukung mental health awareness di kalangan anak muda. Bercerita tentang perayaan makan malam keluarga yang kemudian berubah jadi bencana pertengkaran kakak beradik, gangguan makan, hingga konflik antara generasi dalam keluarga merupakan inti kisah dari Bawang Merah Bawah Putih.
Sebagai sutradara, Andrea Nirmala Widjajanto dirasa sukses merepresentasikan budaya Indonesia seperti tradisi potong tumpeng, menampilkan kebaya, hingga kiasan cerita rakyat yang diselipkan di judul filmnya. Memang ini bukan kali pertama Nirmala menyelipkan unsur budaya Indonesia dalam garapannya. Tahun lalu dia menggarap Srikandi yang juga bercerita tentang budaya Wayang Indonesia. Film itu membuatnya keluar sebagai sutradara termuda Indonesia yang melangkah ke Toronto International Film Festival 2021.
![]() |
San Diego Asian Film Festival 2022 juga menampilkan deretan karya sutradara Indonesia lainnya. Termasuk Before Now and Then karya Kamila Andini.
San Diego Asian Film Festival (SDAFF) 2022 merupakan festival film tahunan yang diadakan di San Diego, Amerika Serikat. SDAFF 2022 diharapkan dapat memberikan ruang bagi produsen film minoritas dari negara asia seperti Indonesia, yang ceritanya belum banyak direpresentasikan di industri film internasional.