Aishwarya Rai akan kembali ke layar lebar lewat sebuah produksi film Tamil berjudul Ponniyin Selvan: 1. Dalam film periodik itu, Aishwarya Rai memerankan seorang ratu bernama Nandini.
Potret Aishwarya Rai sebagai Nandini sudah dibocorkan olehnya lewat Instagram beberapa waktu lalu. Dalam unggahan poster film tersebut, Aishwarya Rai tampak mempesona dengan busana ratu di masa lalu. Sang aktris tampil dengan gaun merah, aksesori leher dan kepala, serta rambut ikal yang tergerai.
Di foto BTS berbeda yang berbedar di Instagram, Aishwarya Rai tengah berpose di dekat kamera film bersama sang sutradara Ponniyin Selvan: 1 yakni Mani Ratnam. Dalam foto, dia tampak dengan kostum karakter yang berbeda dari poster, namun tetap terlihat memikat dengan dandanan paripurna.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Aishwarya Rai Anggun Bergaun Anti-Gravitasi |
Ponniyin Selvan: 1 jadi proyek film pertama Aishwarya Rai dalam empat tahun terakhir. Momen kembalinya sang aktris disambut oleh fans dengan amat meriah di media sosial. Fanney Khan jadi proyek terakhir Aishwarya Rai sebelum vakum akting.
Saat itu, dia memutuskan untuk rehat sejenak dari dunia akting karena ingin fokus ke keluarga. Dalam sebuah wawancara, istri Abhishek Bachchan itu mengutarakan bahwa keluarga menjadi prioritas utamanya daripada karier.
"Prioritasku tetap keluarga dan anak-anakku. Aku berani untuk kembali mengerjakan proyek Ponniyin Selvan: 1, tapi tidak mengubah fokus utamaku yakni keluarga," katanya dalam wawancara dengan ETimes beberapa waktu lalu.
Ponniyin Selvan: 1 akan tayang pada 30 September 2022 di bioskop. Film itu akan tayang dalam beberapa versi di lokasi berbeda yakni Tamil, Hindi, Telugu, Malayalam, dan Kannada.
Film Ponniyin Selvan: 1 merupakan drama historis yang diangkat dari novel berjudul sama yang dirilis tahun 1995. Novel tersebut ditulis oleh Kalki Krishnamurthy. Adaptasi filmnya menampilkan banyak bintang populer di India.
Selain Aishwarya Rai, Ponniyin Selvan: 1 akan menampilkan Vikram, Jayam Ravi, Karthi, Trisha, Aishwarya Lekshmi, Sobhita Dhulipala, Prabhu R. Saratkumar, Vikram Prabhu, Jayaram, Prakash Raj, Rahman, dan R. Parthiban.