Diangkat dari Kisah Nyata, Film Bloody Pendant Siap Menghantui YouTube 19 April

Diangkat dari Kisah Nyata, Film Bloody Pendant Siap Menghantui YouTube 19 April

Mauludi Rismoyo - detikHot
Kamis, 14 Apr 2022 18:29 WIB
film bloody pendant
Diangkat dari Kisah Nyata, Film Bloody Pendant Siap Menghantui YouTube 19 April. (Foto: dokumen pribadi)
Jakarta -

Kehadiran platform OTT (Over The Top) saat ini memang memiliki daya tarik tersendiri bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya semenjak pandemi, layanan berbasis internet itu semakin digandrungi dan booming digunakan banyak orang.

Melihat peluang yang ada tersebut, sutradara Jungkie Agung mengambil langkah untuk merilis film terbarunya yang berjudul Bloody Pendant pada layanan aplikasi YouTube.

Bukan tanpa sebab, langkah Jungkie Agung ini merupakan kontribusinya sebagai sineas untuk memberikan tontonan berkualitas secara gratis.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di era digital saat ini mungkin YouTube salah satunya yang menjadi target konsumsi publik dan mungkin kita mengarah ke YouTube dikarenakan ingin ada movie di YouTube yang berkelas," ujar sang sutradara.

Film yang akan rilis pada 19 April 2022 itu akan dibintangi nama-nama baru, mulai dari Pipu, Davichi, Ivanna, Alwan, Hany, Chepy, Chelsea, Nadya, dan masih banyak lagi.

ADVERTISEMENT

Meski belum dapat bocoran rinci terkait cerita film, namun yang jelas Bloody Pendant sendiri akan mengangkat kisah nyata.

"Kisah cinta segitiga berujung maut, untuk lebih detailnya tunggu rilisnya saja ya," tutur Agung.

Mengangkat cerita horor dari kisah nyata, Jungkie Agung mengaku mengalami kesulitan di bagian penulisan sekaligus pengembangan karakter. Tak hanya itu, demi mendapat hasil yang maksimal, ia bahkan sampai harus mengetahui secara pasti sosok makhluk halus dalam film tersebut.

"Dalam penulisannya aku harus benar-benar mendalami semua karakter bahkan sampai makhluk halusnya aku harus benar tahu sosoknya," katanya.

Uniknya lagi, selama proses syuting Bloody Pendant rupanya terdapat makhluk astral misterius yang merupakan sosok hantu dalam film.

"Banyak kejadian-kejadian aneh di luar dugaan kita dan sosok yang menghantui ini semua adalah sosok hantu yang ada di movie Bloody Pendant ini," ujar Agung.

Tak memiliki target akan banyaknya penonton yang menyaksikan, tapi Jungkie Agung berharap filmnya tersebut dapat diterima oleh masyarakat luas.

"Untuk target kita nggak patok jumlahnya, tapi suatu karya yang sudah kita tuangkan menjadi suatu kebanggaan tersendiri dan berharap hasil karya kita bisa diterima oleh masyarakat luas nantinya," pungkasnya.

(mau/pus)

Hide Ads