Dua Kru Filmnya Terjatuh dan Tewas, Aktor Taiwan Ini Kecewa

Dua Kru Filmnya Terjatuh dan Tewas, Aktor Taiwan Ini Kecewa

Hafidjah Nuraulia - detikHot
Rabu, 16 Mar 2022 07:34 WIB
Aaron Yan
Aaron Yan kecewa usai dua orang kru meninggal dunia saat syuting. Dok. Ist
Jakarta -

Setiap pekerjaan pasti memiliki resiko dan tak ada yang tahu kapan akan terjadinya kecelakaan, termasuk saat syuting film. Tak jarang, aktor dan aktris mengalami cedera hebat demi menampilkan adegan yang mengagumkan.

Aktor asal Taiwan bernama Aaron Yan sedang melakukan proses syuting untuk drama terbarunya berjudul First Embrace. Namun di tengah syuting terjadi musibah yang menimpa dua orang kru. Mereka terjatuh di lokasi dan tewas karena kecelakaan tersebut.

Aaron yang mengetahui hal itu pun angkat bicara atas kejadian tersebut. Ia merasa bahwa tim produksi film harus lebih banyak memberikan perhatian dalam keselamatan kerja para anggotanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua anggota kru yang dikabarkan meninggal dunia itu ialah juru kamera bernama Huang dan pengelola suara, Wang. Kejadian tersebut terjadi saat mereka hendak mengambil adegan di air terjun Valley Of The Gods pada Jumat lalu (11/03). Menurut laporan kronologi yang diterima oleh sejumlah media Taiwan, saat itu Wang dikatakan terpeleset dan jatuh ke bawah.

Karena berusaha untuk membantu rekannya, Huang pun akhirnya tergelincir jatuh juga. Setelah insiden itu, keduanya segera dilarikan ke rumah sakit terdekat. Namun, karena memperoleh luka yang cukup parah nyawa mereka pun tak dapat tertolong.

ADVERTISEMENT

Selain itu, menurut keterangan yang didapat, tidak ada pekerja atau staf medis yang berada di tempat kejadian. Hal itu yang membuat penanganan menjadi lambat dan berakibat fatal.

Yan yang merupakan bintang utama dari serial First Embrace itu pun mengungkapkan kekecewaannya melalui akun Facebooknya pada hari Sabtu lalu. Ia mengatakan bahwa keselamatan para kru harus sama pentingnya diperhatikan layaknya para aktor yang bermain.

"Saya dengan jujur mengatakan bahwa kru produksi seringkali diabaikan keselamatannya dalam industri hiburan Taiwan," tulisnya.

"Kehidupan manusia sama berharganya," tambahnya.

Ia juga menambahkan bahwa ia ingin tim produksi First Embrace dapat memberikan penjelasan yang masuk akan atas alasan terjadinya tragedi tersebut. Jika tidak, Aaron akan menghentikan kontrak karena mengkhawatirkan keamanan pada kru lainnya di jam kerja yang tak wajar.




(ass/ass)

Hide Ads