Zain Al Rafeea, dari Pengungsi Syiria Kini Tampil di Eternals

Zain Al Rafeea, dari Pengungsi Syiria Kini Tampil di Eternals

Tim detikcom - detikHot
Sabtu, 13 Nov 2021 06:30 WIB
CANNES, FRANCE - MAY 18: Actor Zain Alrafeea attends
(Foto: Getty Images/Pascal Le Segretain) Sosok Zain Al Rafeea dilirik Marvel setelah dirinya mencuri perhatian lewat film berjudul Capernaum yang memenangkan Jury Prize di Cannes Film Festival 2018.
Jakarta -

Saat Eternals pertama kali mendarat di Bumi, mereka menyelamatkan seorang anak laki-laki di pinggir laut dari serangan Deviant. Sosok anak laki-laki itu diperankan oleh aktor remaja asal Syiria, Zain Al Rafeea.

Zain Al Rafeea lahir di Syiria pada 10 Oktober 2004. Eternals merupakan film kedua dalam filmografi aktor muda ini, meski penampilannya tak terlalu lama di sana. Penampilan Zain Al Rafeea di Eternals membuka perjalanan para makhluk abadi di bumi. Dia juga jadi salah satu manusia dari peradaban sebelum masehi yang menyaksikan datangnya pesawat luar angkasa Eternals dalam teaser trailer film yang dirilis Mei lalu.

Sosok Zain Al Rafeea dilirik Marvel setelah dirinya mencuri perhatian lewat film berjudul Capernaum yang memenangkan Jury Prize di Cannes Film Festival 2018. Dalam film tersebut, Zain Al Rafeea memerankan karakter bernama Zain El Hajj yang namanya dibuat berdasarkan nama asli sang aktor.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Zain Al Rafeea tampil singkat di Eternals.Zain Al Rafeea tampil singkat di Eternals. Foto: dok. Marvel/Disney

Setelah memerankan Capernaum, Zain Al Rafeea menyabet sederet nominasi penghargaan dan keluar juga sebagai pemenang di hampir semua nominasi tersebut.

Buat Capernaum, Zain Al Rafeea mendapat piala Best Actor di Antalya Golden Orange Film Festival, Vest Young Actor/Actress di New Mexico Film Critis, Best Debut di FEST International Film Festival, dan Breakout Performance Award di 40th Annual Young Artist Awards. Semua itu diraihnya antara tahun 2018 dan 2019.

ADVERTISEMENT

Sebelum menjadi aktor, Zain Al Rafeea hidup di kawasan kumuh di Beirut bersama kedua orang tuanya. Saat digaet memerankan Capernaum, dia sama sekali tidak bisa membaca meski saat itu usianya sudah 12 tahun. Dia juga tidak pernah mengenyam pendidikan sebagai aktor saat itu.

Capernaum lantas mengubah hidup Zain Al Rafeea. Dia pindah dari Syiria dan tinggal di Norwegia selama beberapa bulan dan untuk pertama kalinya mengenyam pendidikan di sekolah. Dia mulai belajar membaca dan menulis dan menikmati masa kanak-kanaknya dengan layak.

Tidak hanya Zain Al Rafeea yang dipuji atas penampilannya di film Capernaum. Film ini juga mendapatkan pujian atas pilihan tim produksi dan sutradara dalam menggunakan aktor-aktor non-profesional. Capernaum berkisah tentang Zain El Hajj (diperankan Zain Al Rafeea), anak 12 tahun yang dipenjara karena menikam seseorang. Dia lalu dibawa ke pengadilan dan memutuskan untuk menggugat kedua orang tuanya karena dilahirkan.

Capernaum menitikberatkan pada kehidupan Zain di Beirut dan pertemuannya dengan seorang imigran Eithiopia bernama Rahil. Film berbahasa Arab ini disutradarai oleh Nadine Labaki dan sukses meraup 68,6 juta dolar di box office dari budget 4 juta dolar saja.

[Gambas:Youtube]



(aay/tia)

Hide Ads