Rekomendasi 5 Film Indonesia di Netflix

Rekomendasi 5 Film Indonesia di Netflix

Nugraha - detikHot
Jumat, 24 Jan 2020 17:51 WIB
Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur Foto: Dok. Ist
Jakarta -

Jelang weekend, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengisi liburan. Di rumah juga kalian bisa menyaksikan film-film seru dengan kualitas bagus.

Film-film Indonesia juga wajib menjadi tontonan, berikut detikcom kasih rekomendasi 5 film Indonesia di Netflix:

1. Suzzanna: Buried Alive

[Gambas:Youtube]


'Suzzanna: Bernapas dalam Kubur' dirilis 2018. Film itu kemudian hadir di Netflix dengan judul 'Suzzanna: Buried Alive'.

Film horor 2018 ini dibintangi oleh Luna Maya, menyuguhkan cerita yang fresh. Tak hanya itu, persiapan yang ciamik menambah kesan positif untuk film ini.

Dengan pemakaian teknologi canggih dan make up yang andal membuat film ini semakin matang untuk mendapatkan kesan horor sosok Suzanna yang kembali menghantui layar bioskop Indonesia.

2. Aruna dan Her Palate

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Gambas:Youtube]


'Aruna & Lidahnya' sukses mendapatkan perhatian, tak hanya dari negara sendiri, namun juga dunia perfilman internasional. Seperti saat ini, film yang diadaptasi dari buku milik Laksmi Pamuntjak tersebut ikut diputar di ajang International Film Festival & Awards in Macau 2018.

Aruna & Lidahnya' mendapatkan sambutan yang sangat meriah dari para penonton yang kala itu memenuhi kursi-kursi di studio.

Namun, prestasi 'Aruna & Lidahnya' tak hanya sampai di sana. Film yang dibintangi Dian Sastrowardoyo, Nicholas Saputra, Oka Antara, dan Hannah Al Rashid tersebut memenangkan dua piala dari sembilan nominasi yang diraih di Piala Citra FFI 2018. Di Netflix, film itu diberi judul 'Aruna dan Her Palate'.

3. The Night Comes For Us

ADVERTISEMENT

[Gambas:Youtube]


'The Night Comes for Us' merupakan film terbaru dari Timo Tjahjanto. Film ini tayang di saluran streaming Netflix menampilkan aksi terbaru dari para bintang 'The Raid' Joe Taslim dan Iko Uwais.

Penampilan keduanya mungkin terdengar spesial. Akan tetapi, babak demi babak film ini yang menampilkan adegan perkelahian brutal tanpa ampun menjadi nilai tambah yang menjadikannya makin disorot.

'The Night Comes for Us' sebenarnya menyajikan cerita yang sederhana. Joe Taslim memerankan sosok Ito, seorang anggota gangster yang tergabung dalam kelompok mafia elit Six Seas. Ia bertugas menjaga alur kejahatan yang terorganisir di perbatasan Thailand, Laos dan Myamnar. Tiga kawasan yang kerap disebut segitiga emas penghasil opium.

4. Guru Bangsa Tjokroaminoto

[Gambas:Youtube]


Kisah tentang tokoh Sarekat Islam ini diperankan oleh Reza Rahadian. Dari kehidupannya dari keluarga ningrat, Tjokroaminoto melepaskan gelar kebangsawanannya untuk melayani rakyat jelata.

Tjokroaminoto menjadi panutan banyak orang. Ia juga menjadi guru bagi salah satu tokoh besar bangsa Indonesia, yakni Soekarno presiden pertama RI.

5. Posesif

[Gambas:Youtube]


Sebagai film, 'Posesif' tidak hanya sukses secara komersil, tapi juga mendapat kritik positif dalam berbagai ulasan. Film garapan sutradara Edwin tersebut berhasil memperoleh tiga piala citra dan 10 nominasi dalam ajang Festival Film Indonesia 2017.

Film yang mengangkat isu tentang Kekerasan dalam Pacaran (KDP) tersebut kini dapat disaksikan kembali di Netflix.

Bagi sang sutradara, Edwin, 'Posesif' adalah kiprah film komersil pertamanya. Sebelumnya, ia nyaris selalu bermain di ranah independen dan art house. Film terdahulunya antara lain, 'Postcards to the Zoo' dan 'Babi Buta Ingin Terbang'.






(nu2/doc)

Hide Ads