Namun, alih-alih melakukannya secara proporsional dengan bantuan ahli nutrisi, sang aktor justru melakukan keputusan sendiri. Ia melakukan diet dengan caranya tanpa bantuan siapapun.
"Awalnya kami sepakat untuk mendampinginya dengan ahli nutrisi untuk membentuk fisiknya sebagai Joker. Namun ia menolak," ungkap sutradara Todd Phillips.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Sutradara Sebut Sekuel 'Joker' Baru Rencana |
Joaquin Phoenix mengatakan ia punya cara tersendiri untuk menjadi Joker.
"Yang dia lakukan hanya makan apel sekali sehari. Joaquin Phoenix mengatakan yang perlu dia lakukan hanya sengaja melaparkan tubuhnya," imbuh sang sutradara.
Penampilannya sebagai Joker dianggap tepat. Joaquin Phoenix juga dinilai sukses secara akting. Dengan tubuhnya yang kurus, ia membuat penampilannya sebagai Joker makin dramatis di luar skizofrenia yang diceritakan diidapnya.
(doc/tia)