"Syuting ini tahun lalu, ini bukan projek tahun ini, tapi memang launching-nya Dodit selalu bilang kan 'setelah syuting di Korea mengandung lah'. Jadi tahun ini memang dipersiapkan sebelum aku hamil gitu," ucap Shandy Aulia.
Dodit merasa bangga karena dirinya langsung dipasangkan dengan Shandy Aulia dalam film garapan Rachmania Arunita itu. Dia merasa sebagai anak baru di film, tak menyangka bisa bermain dengan Shandy yang memang sudah terbiasa bermain film drama romantis.
"Saya sangat bangga ya, senang banget, saya kan main film baru-baru, Shandy udah lama banget ya," tuturnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Senada dengan Dodit, Shandy Aulia juga banyak mendapat komentar yang terbawa perasaan dengan film yang direncanakan bakal tayang pada 10 Oktober 2019. Memang foto-foto yang tersebar di media sosial sangat memperlihatkan keromantisan Dodit Mulyanto dan Shandy Aulia.
"Waktu pertama kali aku posting waktu itu, so many pertanyaan si memang," ungkap Shandy.