Nicholas Saputra Jadi Chef di 'Aruna dan Lidahnya'

Nicholas Saputra Jadi Chef di 'Aruna dan Lidahnya'

Hanif Hawari - detikHot
Senin, 04 Jun 2018 08:46 WIB
Foto: Hanif Hawari
Jakarta -

Di tahun 2018, Nicholas Saputra berakting di film besutan rumah produksi Palari Films 'Aruna dan Lidahnya'. Film ini merupakan film terbaru Nicholas Saputra bersama Dian Sastrowardoyo.

Berperan sebagai Bono, Nicholas Saputra memainkan peran sebagai seorang chef. Ini pertama kalinya Nicholas memerankan seorang chef di film yang diangkat dari novel karya Laksmi Pamuntjak.

"Iya ini pertama kalinya gue main sebagai chef," ujar Nicholas Saputra saat ditemui di Kemang, Jakarta Selatan belum lama ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menjadi seorang chef tentunya Nicholas Saputra memiliki cara tersendiri demi mendalami peran yang ia mainkan. Dalam kehidupan sehari-harinya aktor berusia 34 tahun memang menyukai masak untuk dirinya sendiri.

"Kebetulan saya suka masak untuk diri saya sendiri dan untuk teman-teman walaupun tidak profesional beda sama karakter di film ini," urainya soal pendalaman karakternya.

"Tapi paling tidak saya tahu bagaimana cara masak, jadi tidak terlalu sulit lagi. Hanya bagaimana detailnya cara memotong, masak nasi itu sih yang harus dipelajari lagi," tambahnya tertawa.

Dalam film garapan sutradara Edwin dan naskahnya ditulis oleh Titien Wattimena itu, Nicholas memang dituntut berakting untuk memasak. Ia pun sedikit cerita kesulitan saat syuting film 'Aruna dan Lidahnya'.

"Saya nggak ada latihan khusus cuma mengamati dam cuma dua jenis makanan yang saya masak di film ini," pungkasnya.

Film 'Aruna dan Lidahnya' sendiri telah melakukan proses syuting di Singkawang, Kalimantan Barat dan Surabaya, Jawa Timur. Di film ini Nicholas Saputra kembali berduet dengan Dian Satro. Tak hanya Dian Sastro, Hannah Al Rashid dan Oka Antara turut ambil andil di film yang masih dirahasiakan jadwal tayangnya.

Saksikan video 20Detik untuk mengetahui proses Nicholas Saputra menjadi chef dalam film terbarunya 'Aruna dan Lidahnya' di sini:

[Gambas:Video 20detik]

(mah/doc)

Hide Ads