Taika Waititi Buka Kesempatan Sutradarai Film Thor Lagi

Taika Waititi Buka Kesempatan Sutradarai Film Thor Lagi

Devy Octafiani - detikHot
Rabu, 25 Okt 2017 14:58 WIB
Foto: Taika Waititi (dok. Disney)
Jakarta -

'Thor: Ragnarok' menjadi awal yang dinilai baik oleh sutradara Taika Waititi. Selepas film ini dirilis, sutradara asal Selandia Baru ini mengaku tak menolak bila kesempatan menggarap seri Thor selanjutnya diberikan padanya.

"Aku akan selalu merasa senang kembali untuk Marvel. Marvel adalah studio yang menyenangkan untuk bekerja sama, aku menikmati pekerjaanku," ujarnya saat diwawancara di sebuah radio dalam promo 'Thor: Ragnarok'.

Waititi sudah memiliki bayangan seperti apa kisah Thor selanjutnya. Terlebih, keterlibatannya mengarahkan Chris Hemsworth dan aktor lainnya sudah cukup dekat.


"Kami sudah cukup dekat. Yang terpenting, aku diberi ruang untuk melakukan improvisasi, mereka juga tak lepas untuk menyumbangkan ide untukku," imbuh Waititi lagi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

'Thor: Ragnarok' dijadwalkan rilis 10 hari lagi di Amerika Serikat. Film ini tayang lebih dulu di Indonesia.

Seri ini membawa Thor dalam petualangan baru menghadapi kehancuran Asgard, tempat asalnya dan kerajaan yang diwariskan Odin sang ayah. Marvel memasang target 'Thor: Ragnarok' meraup pendapatan fantastis senilai $90 juta hingga $100 juta di penayangan perdana.

(doc/doc)

Hide Ads