Tak sedikit penonton yang dibuat bergidik dari film adaptasi novel karangan Risa Saraswati ini.
"Serem banget filmnya, keren sih. Apalagi akting Kak Shareefa Daanish," ujar salah satu penonton saat dimintai komentarnya oleh detikHOT.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahkan ia mendapat pujian dari para pemeran lainnya. Mereka pun sepakat bahwa Daanish menyuguhkan penampilannya yang keren dalam film tersebut.
"Menurut aku film yang baik itu yang menghibur (terlepas dari genrenya) dan tadi itu menghibur. Bahkan aku aja takut ngeliat diri aku sendiri (sebagai Asih)," tutur Daanish.
Penasaran seperti apa sosok Shareefa Daanish dalam film tersebut? Jangan lewatkan 'Danur' hanya di bioskop mulai 30 Maret mendatang. (ass/doc)