Pensiunnya Craig memancing komentar salah satu aktris yang pernah terlibat dalam kisah agen rahasia asal Inggris itu yakni Jane Seymour. Jane yang belum lama ini mampir ke Jakarta untuk menghadiri peluncuran buku karangannya itu mengatakan Daniel Craig merupakan salah satu bintang terbaik yang pernah memerankan sosok James Bond di film.
"Sebetulnya semua bintang James Bond itu keren. Tapi kalau bicara siapa yang menurutku terbaik dan jadi favoritku adalah Daniel Craig selain Roger Moore," ujarnya saat berbincang dengan detikHOT di acara yang digelar di kawasan Kemang, Jakarta Selatan baru-baru ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga kini usianya menginjak 65 tahun, Jane masih melakoni banyak peran di layar lebar. Ia sempat bermain dalam drama 'Wedding Crashers' juga parodi film 'Fifty Shades of Grey' yang berjudul 'Fifty Shades of Black'.
(doc/doc)