'3 Srikandi' akan Tayang Jelang Momen Olimpiade Rio 2016

'3 Srikandi' akan Tayang Jelang Momen Olimpiade Rio 2016

Desi Puspasari - detikHot
Selasa, 19 Apr 2016 08:50 WIB
3 Srikandi akan Tayang Jelang Momen Olimpiade Rio 2016
Foto: official '3 Srikandi'
Jakarta - Film '3 Srikandi' siap rilis bulan Agustus 2016 ini. Momen yang diambil pun bertepatan dengan Olimpiade Rio 2016 di Brazil.

Olimpiade Rio sendiri akan resmi dibuka pada 5 Agustus di ibukota Rio de Janeiro.

"Film akan rilis 4 Agustus 2016 saat olimpiade berjalan, berdekatan dengan olimpiade Brazil," ucap Raam Punjabi di acara peluncuran aser poster dan trailer '3 Srikandi' di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (18/4/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain itu, Raam menambahkan dirinya memilih bulan Agustus karena bertepatan dengan menjelang ulang tahun Indonesia ke-71. Terlebih unsur patriotisme dan semangat berjuang, kental dalam film yang diproduksi oleh Multivison Plus itu.

Film garapan Iman Brotoseno ini, mengambil atmosfer saat Nurfitriyana (Bunga Citra Lestari), LIlies (Chelsea Islan), dan Kusuma (Tara Basro) bersinar dalam Olimpiade Musim Panas ke-24 di Seoul di cabang olahraga panahan. Sebagai sutradara, Iman tidak main-main dalam penggarapannya.

"Saya lihat dan film ini bagus. Film ini tidak berkutat pada olahraga saja ada konflik, cinta, dan segala macam. Saya rasa ini banyak pesan dan nilai entertainmen juga," ujar Iman.

Untuk membangun kembali suasana seperti pada tahun 1988 di Seoul, Iman mengambil lokasi di beberapa kota, yakni Jakarta, Sukabumi, Jogja, Makassar, dan Surabaya.

"Film ini berdurasi 2 jam. Bangun set sendiri dengan kombinasi CGI. Membuat itu kayak di Korea," tambah Iman.

Film '3 Srikandi' hadir dengan barisan bintang berkilau, mengisahkan tiga putri terbaik bangsa, Nurfitriyana, Lilies dan Kusuma di bawah tempaan pelatih yang dikenal sebagai Robin Hood Indonesia,Β  Donald Pandiangan yang diperankan oleh Reza Rahadian.

Selain mana-nama seperti BCL, Reza Rahadian, Tara Basro, dan Chelsea Islan, film ini juga akan dibintangi oleh Donny Damara, Mario Irwinsyah.

(pus/doc)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads