Wah, Ada Atraksi 'Fast and Furious' di Universal Studio

Wah, Ada Atraksi 'Fast and Furious' di Universal Studio

Adhie Ichsan - detikHot
Rabu, 26 Agu 2015 13:59 WIB
Wah, Ada Atraksi Fast and Furious di Universal Studio
Jakarta - Dari film menuju kehidupan nyata. Universal memanfaatkan kepopuleran seri film 'Fast and Furious' dengan membuat wahana sesuai dengan tema film tersebut. Seperti apa ya?

Universal Orlando Resort baru saja mengumumkan bahwa pihaknya akan membangun atraksi 'Fast & Furious: Supercharged' di Universal Studios Florida. Wahana tersebut akan membawa pengunjung menjadi bagian dari keluarga Dominic Toretto cs dan menjalani petualangan penuh aksi.

Atraksi tersebut akan memiliki mobil yang digunakan dalam film. Penunjung juga akan dibawa ke dunia bawah tanah tempat balapan liar digelar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Disneyland Shanghai, Proyek Ambisi Terbesar Disney di Tanah Asia

Tak berhenti sampai di situ, kita juga bisa mendesain kendaraan yang akan dipakai dengan tokoh favorit dalam film. Demikian seperti dilansir blog resmi Universal Orlando Resort, Rabu (26/8).

Rencananya wahana ini akan dibuka pada 2017, tahun yang sama film 'Fast and Furious 8' dirilis ke bioskop. Film terakhir 'Fast and Furious' berhasil masuk dalam daftar film terlaris ke-5 sepanjang masa.

(ich/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads