Abimana Bertemu Sufi di India

Abimana Bertemu Sufi di India

- detikHot
Kamis, 25 Sep 2014 16:29 WIB
Abimana Bertemu Sufi di India
Jakarta - Memasuki India, Mada mulai menunjukkan transformasi spiritual. Di negara tersebut, sang karakter utama yang diperankan Abimana Aryasatya mendapat pencerahan. Ia juga sempat bertemu dengan sufi di sana.

Perenungan

Lokasi dataran tinggi Ajmer Shareef jadi salah satu set 'Haji Backpacker' yang paling menarik. Di lokasi ini, Mada (Abimana Aryasatya) dikisahkan menemukan titik balik

dirinya. Ia mengadu soal nasibnya sendiri kepada Tuhan di dataran tinggi nan cantik tersebut.

Lokasi ini memang tampak memiliki karakter kuat. Bangunan-bangunan unik serta perbukitan membuat sutradara Danial Rifki tak bisa melewatkan kesempatan pengambilan

gambar di tempat ini.

Bertemu Sufi

Di India, Mada dikisahkan bertemu dengan Guru yang diperankan langsung oleh sufi Zyed Salman Chishty. Zyen merupakan keturunan langsung dari sufi Khwaja Moinuddin

Chishty yang berperan besar dalam penyebaran agama Islam di India.

Selain itu ada juga talent lokal Zayed yang berperan sebagai Prakash. Prakash adalah murid dari Guru yang membantu Mada dalam menemukan jati dirinya kembali.

Berbaur dengan Muslim India

Abimana melakukan pengambilan gambar dalam sebuah acara di tempat sufi Zyed Salman Chishty. Selain bertemu dengan sang sufi secara langsung dan mendapat pencerahan, ia

juga merasakan pengalaman beribadah di tempat tersebut.

Ajmer, kota yang disambangi tim produksi memang sangat pantas jadi perbincangan lantaran sejarahnya. Tempat ini merupakan salah satu kota paling suci di India.

Di sini merupakan pusat penyebaran agama Islam terbesar di India. Tak hanya bagi umat muslim, karena Ajmer juga jadi kota suci bagi umat agama lain.

Lokasi ini pun bisa dibilang akan menjanjikan pengalaman 'spiritual' yang cukup bagi penonton juga nantinya. Apalagi kota Ajmer memiliki karakter yang begitu kuat

seperti kota-kota di India lainnya.

Pemandangan Cantik

Selain Abimana, aktris Dewi Sandra juga ikut ambil bagian di negara ini. Mereka melakukan pengambilan gambar di salah satu bangunan unik dengan pemandangan indah di

belakangnya.

Stasiun

Mada melanjutkan perjalanannya dari India menuju negara selanjutnya. Sesuai dengan tema backpacker, ia pun menaiki transportasi kereta. Dengan menggendong tasnya, tampak Mada tengah bersiap untuk naik.
Halaman 2 dari 6
(ich/ich)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads