Mengintip Syuting 'Haji Backpacker' di Nepal dan Iran

Mengintip Syuting 'Haji Backpacker' di Nepal dan Iran

- detikHot
Selasa, 23 Sep 2014 11:42 WIB
Mengintip Syuting Haji Backpacker di Nepal dan Iran
Jakarta - Nepal dan Iran menjadi dua negara yang juga disambangi tim produksi 'Haji Backpacker' dalam proses transformasi spiritual karakter Mada. Di sana terpampang keindahan visual yang unik. Berikut ini beberapa foto adegan di dua negara tersebut.

Disandera

Karakter Mada terlihat duduk dalam sebuah kursi di pondok kecil dengan tangan terikat. Di luar ada dua penjaga bersenjata lengkap. Seseorang berjalan mengarah ke dalam untuk menginterogasi Mada (Abimana Aryasatya).

Gambar ini menceritakan tokoh Mada yang ditangkap kelompok ekstrimis saat melintasi Iran. Pria berpeci yang menginterogasi Mada diperankan sendiri oleh Eksekutif Produser Falcon Pictures, H.B Naveen.

Hamparan Gurun

Inilah gurun di Iran yang dilintasi Mada dalam perjalanannya. Bus yang ditumpangi Mada tiba-tiba dicegat oleh kelompok ekstrimis. Gurun ini tampak eksotis dengan pemandangan gunung dan beberapa pepohonan.

Kuil di Nepal

Pemandangan kota Nepal dari balik kuil yang berdiri kokoh. Paduan warna yang dihasilkan dari lampu kota dan pemandangan langit sore hari menimbulkan perasaan nyaman.

Wet Market

Seperti inilah hiruk pikuk pasar di Nepal yang diambil dari ketinggian. Meskipun berada di area yang padat, pasar ini tampak bersih dan teratur.

Berbaur dengan Warga Lokal

Abimana Aryasatya berbaur dengan warga Nepal di pusat kota. Di sampingnya dudu seorang kakek dan nenek yang mengenakan pakaian khas setempat.
Halaman 2 dari 6
(ich/ich)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads