Cinta terlibat syuting film garapan sutradara John Huddles itu selama dua bulan di tahun 2011 lalu. Dalam waktu dua bulan tersebut ia syuting di berbagai tempat seperti Monumen Nasional, Gunung Bromo, Candi Prambanan, dan Pulau Bangka Belitung.
Wanita blasteran Jerman-Indonesia itu mengaku sedikit kesusahan saat melakukan syuting di Gunung Bromo. Hal itu dikarenakan lantaran kondisi cuaca yang tidak menentu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, ada juga adegan yang bikin Cinta ingat sampai sekarang. Ia amat suka saat dirinya loncat dari Monumen Nasional.
Cinta harus merelakan badannya jatuh 20 kali. Kata Cinta, adegan itu dilakukannya di dalam studio menggunakan green screen. Meski begitu, ia tetap berikan yang terbaik.
"Banyak orang suka scene aku loncat dari Monas. Itu sedikit susah karena pakai green screen waktu jatuh. Aku harus jatoh 20 kali sampai director bilang cut. Ada juga scene Prambanan dengan efek yang keren," ungkapnya.
Film 'The Philosophers' juga diperankan oleh James D'arcy, Sophie Lowe, Daryl Sabara, dan lainnya. Film tersebut sudah tayang di bioskop Indonesia sejak 12 Juni 2014.
(mau/wes)











































