Sean Penn yang kini menjalin hubungan cinta dengan aktris Charlize Theron, siap menjadi sutradara untuk film terbaru Charlize yang berjudul 'The Last Face'. Afrika Selatan menjadi lokasi syuting yang dituju.
Tidak bekerja sendiri, bintang 'I am Sam' itu kembali berkolaborasi dengan Bill Polhad. Sebelumnya, mereka kerja bareng untuk film 'Into the Wild' dan 'Tree Of Life'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
'The Last Face' sedikit banyak bercerita tentang drama cinta yang terjadi pada seorang dokter perempuan (Charlize Theron) yang mengemban tugas menjadi dokter kemanusiaan di Afrika Selatan. Di tengah-tengah konflik yang panas di sana, sang dokter bertemu dokter lainnya (Javier Bardem) yang berprofesi sama.
Konflik di Afrika Selatan serta perasaan antara kedua dokter tersebutlah yang diangkat Sean Penn ke dalam filmnya kali ini. Mengenai tanggal mainnya, belum ada satupun pihak yang memberi pernyataan resmi.
(hap/ich)











































