"Dengan senang hati kami memberitahu Anda bahwa (karakter) setan ada dalam ruang pemotongan. Film ini tentang Yesus, Anak Tuhan, dan setan tidak akan memiliki durasi lagi," kata Roma Downey yang memproduseri film tersebut bersama suaminya Mark Burnett, dilansir The Hollywood Reporter, Selasa (18/2/2014).
Mohamen Mehdi Ouazanni memerankan karakter setan di mini seri selama 10 jam durasi. Untuk versi film, adegannya dipotong menjadi dua jam. Pemotongan tersebut diumumkan beberapa hari sebelum 'Son of God' mendapat jadwal rilis di bioskop AS pada 28 Februari untuk menghindari debat sama yang terjadi ketika serial itu tayang pertama kali tahun lalu.
"Seseorang membuat komentar bahwa aktor yang memerankan setan mirip dengan presiden kami, dan tiba-tiba saja media menggila," kata Downey mengingat kontroversi yang terjadi pada 2013.
"Hari selanjutnya, ketika aku yakin orang-orang akan membicarakan Yesus, mereka justru memperbincangkan setan," tambahnya.
Untuk film 'Son of God', Downey berharap hal serupa tak terulang. Oleh karena itu ia membuat keputusan untuk menghilangkan adegan yang menampilkan Mohamen Mehdi Ouazanni.
(ich/mmu)











































