Giring 'Nidji' Ingin Jadi Jagoan di Film Aksi

Giring 'Nidji' Ingin Jadi Jagoan di Film Aksi

- detikHot
Sabtu, 11 Des 2010 14:04 WIB
Jakarta - Setelah melakoni debut aktingnya di 'Sang Pencerah', Giring 'Nidji' sepertinya ketagihan pada seni peran. Pelantun hits 'Sang Mantan' itu pun ingin tampil di film aksi.

"Saya pengen dong yang beda, film action keren deh kayaknya," ujar Giring saat ditemui dalam acara Wahana Musik Indonesia, Auditorium TVRI, pada Jumat (10/11/2010) malam.

Meski ingin main film lagi, Giring mengaku tidak akan sembarangan mengambil peran. Suami Cynthia itu juga ingin tahu siapa yang akan menyutradarai film tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya harus lihat dulu sutradaranya siapa, skripnya seperti apa, pingin tahu apakah ini akan menjadi sesuatu atau bukan," jelas pria yang lahir pada 14 Juli 1983 itu.

Sebelumnya, Giring juga sempat terlibat dalam penggarapan film animasi berjudul 'Paddle Pop Elemagika. Dalam film tersebut, pemilik nama lengkap Giring Ganesha itu mengisi suara karater Lion.

(hkm/hkm)

Hide Ads