Bintang Reborn Rich, Song Joong Ki telah mengkonfirmasi hubungan asmaranya dengan seorang wanita asal Inggris. Rupanya hubungan itu sudah terjalin selama satu tahun.
Diketahui pacar baru Song Joong Ki bukan dari kalangan selebriti. Hubungan mereka terjalin karena dikenalkan oleh seorang teman. Hal tersebut juga telah dikonfirmasi oleh agensi yang menaungi aktor 37 tahun itu.
Disebut manajemen, Song Joong Ki menjalin hubungan dengan kekasih barunya dengan bahagia. Agensi berharap para penggemar akan mendukung hubungan mereka.
Agensi tidak memberikan keterangan lebih lanjut mengenai hubungan Song Jong Ki dengan pacar barunya dan meminta agar penggemar tidak mengeluarkan pernyataan yang tidak sesuai dengan fakta atau belum dikonfirmasi.
Menurut kabar yang beredar, wanita asal Inggris yang belum diketahui namanya itu turut hadir untuk menemani Song Jong Ki dalam acara jumpa pers di Singapura pada 7 Desember 2022. Sang kekasih juga sempat tertangkap kamera saat Song Joong Ki berada di bandara untuk berangkat ke luar negeri.
Kabar hubungan asmara Song Joong Ki dengan kekasih barunya tersebut menimbulkan beragam reaksi dari fans Song-Song Ccouple (pendukung Song Joong Ki dan Song Hye Kyo). Fans Song-Song Couple banyak mengungkapkan rasa sedih, kecewa, dan geregetan mereka di Twitter.
Ada dari penggemar yang masih gagal move on dan mengharapkan Song-Song Couple rujuk. Tapi dengan pengumuman pacar baru Song Joong Ki ini jelas harapan itu telah mematahkan hati mereka.
Baca juga: Beredar Isu Pacar Song Joong Ki Hamil |
"Udahlah nangis banget, Song-Song Couple udah karam sampe dasar terdalam, gak ada lagi shipper, gak ada lagi harapan," tulis salah satu penggemar di twitter.
"Mana belum move on..." tulis penggemar lainnya.
Meskipun begitu, tak sedikit juga penggemar yang mendukung hubungan asmara Song Joong Ki dengan kekasih barunya dan mulai move on dari song-song couple.
"Selamat Song Joong Ki! Sebagai mantan Song-Song shipper (pendukung) aku ikut seneng," tulis salah satu dari mereka.
Song Joong Ki kini juga menjadi perbincangan hangat dan trending di Twitter karena hubungan asmara yang sedang ia jalin dengan kekasihnya.
Sebelumnya, Song Joong Ki pernah menikah dengan Song Hye Kyo. Pasangan ini dianggap serasi untuk mendampingi satu sama lain. Namun, pernikahan itu tak bertahan lama, mereka akhirnya memutuskan bercerai setelah dua tahun membangun rumah tangga.