Keduanya pertama kali dikabarkan berpacaran pada Mei 2018 lalu usai sama-sama membintangi drama 'Tempted'. Meski begitu, rumor tersebut langsung dibantah oleh kedua pihak yang menyatakan bahwa hubungan Woo Do Hwan dan Moon Ga Young hanyalah sebatas teman dekat.
Namun kini, muncul laporan terbaru yang menyatakan bahwa seorang sumber telah menyaksikan Woo Do Hwan dan Moon Ga Young beberapa kali pergi berkencan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Moon Ga Young sering terlihat di daerah sekitar dengan pakaian yang nyaman, tanpa makeup. Mereka sering membuang sampah bersama," ungkap sang sumber.
Terlepas dari pernyataan yang diberikan oleh sumber, agensi KeyEast selaku pihak manajemen Woo Do Hwan dan Moon Ga Young kembali menepis rumor pacaran keduanya.
"Mereka berdua hanyalah teman dekat, namun mereka tidak berpacaran," tutur pihak manajemen.
Baca juga: 7 Drama Korea Paling Ditunggu di Tahun 2019 |
(dal/dal)