Sulli eks f(x) Bunuh Diri, Polisi Lakukan Otopsi

Sulli eks f(x) Bunuh Diri, Polisi Lakukan Otopsi

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Selasa, 15 Okt 2019 15:34 WIB
Foto: Instagram
Jakarta - Sulli ditemukan meninggal dunia bunuh diri di apartemennya. Pihak kepolisian hingga kini masih menyelidiki kasus tersebut.

Diberitakan sebelumnya, Sulli ditemukan oleh sang manajer dalam keadaan tak sadarkan diri di apartemennya. Ia meninggal diduga dengan cara gantung diri di lantai 2 kediamannya.

Kini, pihak kepolisian dikabarkan akan melakukan otopsi. Dikutip dari Allkpop, otopsi dilakukan dengan persetujuan dari pihak keluarga.

Sementara itu, melalui SM Entertainment, pihak keluarga mengungkap akan menggelar pemakaman Sulli secara tertutup. Mereka mengharapkan privasi dari publik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SM Entertainment juga mempersiapkan lokasi agar fans bisa memberikan penghormatan terakhir kepada Sulli. Fans bisa mendatangi Rumah Sakit Sinchon Severance mulai 15 Oktober (16.00-21.00) hingga 16 Oktober (12.00-21.00) untuk turut berbelasungkawa.




(dal/nu2)

Hide Ads