detikHOT Bagi-bagi Tiket Festival 'Asian Sound Syndicate vol 1' Nih!

detikHOT Bagi-bagi Tiket Festival 'Asian Sound Syndicate vol 1' Nih!

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Jumat, 23 Agu 2019 10:55 WIB
Foto: Asian Sound Syndicate (dok. Stellar Events)
Jakarta - Festival musik hip hop terbesar di Indonesia, 'Asian Sound Syndicate vol 1' akan digelar pada 31 Agustus 2019 mendatang. Sejumlah nama besar di ranah hip hop Korea Selatan akan hadir menghibur fans.

Digelar di Helipad Parking Ground, GBK Senayan, Gray, Simon D, Bobby 'iKON', DPR Live, dan Crush akan ikut mengisi acara. Selain itu ada pula penampil dari Indonesia dan Malaysia seperti Tuan Tigabelas, Ramengvrl, Hullera, hingga Ben Utomo, Pretty Rico, dan Bonie MC.

Nah, kali ini detikHOT akan bagi-bagi 15 tiket untuk 15 orang yang beruntung. Caranya gampang! Jawab pertanyaan di bawah ini, ya!

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Musisi mana yang paling ingin kalian lihat berkolaborasi di panggung 'Asian Sound Syndicate vol 1'?

2. Sebutkan 3 lagu favorit dari musisi yang paling kalian tunggu penampilannya, dan sebutkan alasannya!

Jawaban ditulis pada kolom komentar artikel ini. Kuis akan ditutup pada 29 Agustus 2019 mendatang, dan pengumuman pemenang akan diputuskan pada 30 Agustus 2019. Keputusan redaksi tidak dapat diganggu gugat.

'Asian Sound Syndicate vol 1' dipromotori oleh Stellar Events. Open gate akan dimulai pukul 13.00 WIB sementara musisi pertama akan tampil di atas panggung pukul 15.00 WIB.


detikHOT Bagi-bagi Tiket Festival 'Asian Sound Syndicate vol 1' Nih!Foto: detikcom



(dal/dal)

Hide Ads