Salah satunya adalah Park Ji Hoon, yang sudah mempersiapkan fanmeeting keliling Asia. Untuk pertama kali, ia akan menggelar fan meeting bertajuk 'First Edition'.
Fan meeting akan digelar di Grand Peace Palace, Seoul pada 9 Februari 2019. Fan meeting akan digelar usai Wanna One resmi menggelar konser finalnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rencananya fanmeeting ini juga akan digelar di sejumlah negara-negara Asia lainnya. Namun, masih belum ada pengumuman lebih lanjut soal negara-negara mana saja yang akan dikunjungi Park Ji Hoon.
(dal/ken)