Drama 'Hwarang' tak jadi diangkat ke musikal. Hari ini, Senin (6/2/2017), Asia Bridge Contents baru saja mengumumkannya.
"Selama proses penggarapan Hwarang ke drama musikal, kami memutuskan untuk tidak jadi mengadaptasinya," ujar salah seorang sumber, seperti dikutip dari AllKpop, Senin (6/2/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, Asia Bridge Contents mengatakan drama 'Hwarang: The Poet Warrior Youth' tengah disiapkan untuk naik ke panggung musikal. Sejak episode perdana penayangan, mereka sudah menyebarkan informasi tersebut ke netizen, meski para pemain musikal dan jadwal rilisnya masih dirahasiakan.
'Hwarang' menceritakan tentang Park Seo Joon, Park Hyung Sik, dan Go Ara. Mereka adalah pemuda elit yang dipanggil Hwarang dan berada di Kerajaan Shilla. Sampai saat ini, drama 'Hwarang' masih ditayangkan setiap Senin dan Selasa pukul 22.00 waktu Seoul di KBS. Dramanya akan berakhir pada 21 Februari mendatang!
(tia/mmu)











































