Baru Debut, Kyungha 'Top Secret' Dirumorkan Terlibat Kasus Pelecehan

Baru Debut, Kyungha 'Top Secret' Dirumorkan Terlibat Kasus Pelecehan

Selly Juniarti Salim - detikHot
Kamis, 12 Jan 2017 15:48 WIB
Foto: Top Secret
Jakarta - Baru memulai kariernya, rumor tak sedap mengerubungi Kyungha 'Top Secret'. Dirinya kini menjadi perbincangan netizen karena diduga melakukan pelecehan seksual di masa lalu.

Postingan dari seorang wanita mengklaim dirinya pernah dilecehkan secara seksual oleh Kyungha. Pengakuan ini diposting ke berbagai komunitas online dan kian meluas.

JSL Company selaku manajemen Kyungha pun merilis pernyataan resmi terkait kabar tersebut pada Kamis (12/1).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Rumor pelecehan seksual yang tersebar online dan melibatkan nama Kyungha 'Top Secret' sama sekali tidak benar," tegasnya.

Pernyataan ini dilanjutkan bahwa mereka akan mengambil tindakan tegas terhadap orang-orang yang menyebarkan rumor tidak benar mengenai Top Secret.

"Sebagai seorang publik figure, kami tahu bahwa gosip-gosip yang timbul tidak dapat dihindari. Tapi meluasnya gosip pelecehan seksual ini dapat menyakiti Kyungha baik secara fisik maupun mental, bahkan keluarga dan fans Top Secret. Mulai sekarang, kami akan mengambil jalur hukum terhadap siapapun yang mencoba merusak nama baik Kyungha, Top Secret, serta artis kami lainnya," lanjut JSL Company.

Top Secret sendiri baru saja debut pada 4 Januari kemarin dan merilis mini album pertamanya bertajuk 'Time's Up'.

Baca juga: Jisoo 'BLACKPINK' Pernah Ditawari Masuk SM Entertainment (dal/mmu)

Hide Ads