SM Curiga Ada Pihak Ketiga di Balik Gugatan Luhan dan Kris 'EXO'

SM Curiga Ada Pihak Ketiga di Balik Gugatan Luhan dan Kris 'EXO'

- detikHot
Jumat, 10 Okt 2014 15:44 WIB
SM Curiga Ada Pihak Ketiga di Balik Gugatan Luhan dan Kris EXO
Jakarta - Dua kali diserang oleh gugatan penghentian kontrak dari member EXO sepertinya membuat SM Entertainment gerah. Terlebih apa yang terjadi pada Luhan terbilang mirip dengan yang terjadi pada Kris bulan Mei lalu.

"Kami melihat ini sebagai tindakan yang sangat egois dan mengabaikan kesepakatan kontrak dengan perusahaan, semua yang terlibat dalam kontrak dan aktivitas grup," kata SM Entertainment dalam rilis resmi pada Jumat (10/10/2014).

Kris dan Luhan sama-sama tidak berada di Korea saat melayangkan gugatannya terhadap SM ke pengadilan. Kejadiannya pun dinilai SM menggunakan pola yang sama yang membuat manajemen curiga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami yakin bahwa ada orang di belakang layar yang berusaha untuk memicu konflik," tambah SM.

Menanggapi situasi ini, manajemen tidak akan tinggal diam. Mereka akan menyiapkan semua hal untuk 'menyerang' dan menuntaskan kasus Luhan termasuk juga kasus Kris.

"Kami akan secara menanggapi kasus ini dengan serius dengan para partner di luar Korea, termasuk yang ada di Tiongkok dan bekerja sama dengan para ahli hukum," tandas mereka.


(ron/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads