"Penampilan f(x) di SBS 'Inkigayo' minggu lalu akan jadi penampilan terakhir f(x) untuk promosi 'Red Light'," kata manajemen di keterangan resminya hari ini.
Tentu ini menjadi sebuah kenyataan yang cukup menyedihkan buat para penggemar f(x). Mengingat Krystal, Victoria, Sulli, Amber dan Luna hanya melakukan promosi selama kurang lebih tiga minggu saja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selama promosi, f(x) telah berhasil keluar sebagai juara pertama di acara-acara musik tersebut. Total lima piala dikumpulkan pelantun 'MILK' itu sebagai apresiasi atas kesuksesan lagu 'Red Light'.
(ron/ich)











































