C-Jes Entertainment memberikan kabar gembira bagi para fans JYJ. Rencananya, sebelum akhir tahun ini grup yang populer dengan hits 'Ayyy Girl' itu akan kembali merilis album setelah hampir tiga tahun.
Album baru JYJ rencananya akan siap dirilis pada paruh kedua tahun 2014 ini. Namun tanggal pastinya belum bisa dibocorkan oleh pihak manajemen.
Junsu, Jaejoong dan Yoochun kini tengah sibuk mempersiapkan album baru mereka. Sebuah konser pun sudah direncanakan akan digelar setelah perilisan album nanti. "Detail akan diberikan menyusul," ungkap pihak manajemen C-Jes Entertainment.
Tahun 2013 silam, Jaejoong dan Junsu telah sukses dengan album solo-nya. Sementara Yoochun disibukkan dengan kegiatan syuting drama sejak awal tahun ini.
(ron/mmu)











































