Makna di Balik Title Track Album Solo G-Dragon 'Crayon'

Makna di Balik Title Track Album Solo G-Dragon 'Crayon'

- detikHot
Senin, 03 Sep 2012 17:33 WIB
G-Dragon (Facebook)
Jakarta - Album solo kedua G-Dragon siap dirilis 15 September mendatang. Title track-nya berjudul 'Crayon'. Apa maknanya?

Dilansir Soompi, Senin (3/9/2012) 'Crayon' ternyata punya dua kepanjangan. Yang pertama adalah 'Crazy On'. Sementara yang kedua adalah 'Crazy G-Dragon'.

Yang unik, jika ditulis dalam bahasa Korea, 'Crayon' turut menyesuaikan. Dengan huruf Korea 'Crayon' terbaca 'Kreyong' dengan huruf akhir menggunakan karakter 'ng' dan bukannya 'n'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebabnya kemungkinan besar karena nama asli G-Dragon adalah Jiyoung (young berarti naga/dragon dalam bahasa Korea). Sehingga Kreyong pun bisa pula berarti 'Crazy Jiyoung'.

Seperti seluruh lagu Bigbang dan G-Dragon, 'Crayon' juga diproduseri oleh Teddy. G-Dragon sendiri yang menulis liriknya. Tak sabar, VIPs?


(ast/mmu)

Hide Ads