Pacaran, Postingan Kai 'EXO' dan Jennie 'BLACKPINK' di IG Jadi Sorotan

Pacaran, Postingan Kai 'EXO' dan Jennie 'BLACKPINK' di IG Jadi Sorotan

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Rabu, 02 Jan 2019 12:08 WIB
Foto: Dok. Youtube; Ist
Jakarta - Jennie 'BLACKPINK' kembali jadi sorotan setelah hubungan asmaranya dengan Kai 'EXO' diungkap Dispatch. Kini, fans pun mulai mencari bukti-bukti soal kedekatan mereka melalui akun Instagram masing-masing.

Salah satunya di postingan pada 3 Oktober 2018 lalu, Jennie dan Kai sama-sama memposting foto yang diambil di menara Eiffel, Paris. Pada postingannya, Kai tak memberikan caption apa pun.

Sementara pada caption fotonya, Jennie mengungkap dirinya baru saja berkencan dengan seseorang. "Makan malam paling romantis sambil mengagumi keindahan menara Eiffel #happyjen," tulisnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak hanya itu, anjing peliharaan Jennie pun menjadi sorotan. Diketahui, pelantun hits 'Solo' tersebut memberi nama anjingnya Kai.

Begitu juga dengan sebuah boneka yang selalu dibawa oleh Jennie kemana pun ia pergi, termasuk saat harus menjalani syuting variety show. Boneka tersebut diberi nama Nini, yang mana diketahui sebagai nama panggilan Kai yang diberi oleh fans.



Tonton video 'Kai EXO-Jennie BLACKPINK Direstui Fans, Netizen Kasihani Taeyeon':

[Gambas:Video 20detik]

(dal/ken)

Hide Ads