Sahila Hisyam, Tak Cuma Modal Hidung Mancung Blasteran Arab-Pakistan

Hot Profile

Sahila Hisyam, Tak Cuma Modal Hidung Mancung Blasteran Arab-Pakistan

Devy Octafiani - detikHot
Selasa, 04 Agu 2015 14:33 WIB
Jakarta -

Dari sederetan bintang-bintang muda bertaburan di layar hiburan, terselip sosok Sahila Hisyam yang mencuri perhatian. Wajah manis dara 23 tahun ini kerap muncul di beberapa judul sinetron di televisi.

Debutnya bermain di layar kaca kala ia membintangi 'Pesantren Rock n' Roll' pada 2010. Dari sana, tak cuma sinetron, Sahila mulai banyak tampil di sejumlah judul FTV hingga yang sedang tayang yakni tampil di sinetron '3 Semprul Mencari Surga'.

Simak Kilas Balik 2015: Video Syur Chelsea Islan, Kepergian Olga dan Rentetan Artis Narkoba


Sinetron sebenarnya bukan tujuan Sahila untuk berkarier sejak kecil. Pernah masuk dalam 20 besar finalis majalah Gadis di 2007 membuatnya langkahnya di dunia hiburan terbuka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kini cewek kelahiran 20 April 1992 ini tengah menikmati pekerjaannya di depan kamera. Meski membawa gelar finalis dari salah pemilihan majalah remaja ternama tersebut, merintis karier sejak pertama kali tidaklah mudah.

Pun wajahnya yang cantik dari orangtua keturunan Arab dan Pakistan tak menjadi alasan utama dirinya bisa main sinetron.

"Dulu sempatlah ngerasain casting berkali-kali. Bolak-balik Bandung-Jakarta juga udah sering demi peran, tapi ya dijalanin aja," ungkap Sahila saat ditemui beberapa waktu lalu di sela-sela syutingnya di kawasan Persari, Jakarta Selatan.

Dari 2007, Sahila akhirnya merasakan manisnya hasil kerja keras casting berkali-kali dua tahun belakangan.

Hari ini, Hot Profile akan mengajak Anda kenal lebih dekat dengan kekasih artis Kevin Julio ini. Simak terus kelanjutannya hanya

(doc/kmb)

Hide Ads